Cara Mengoptimalkan Modem. Seperti yang
telah pernah saya posting beberapa waktu yang lalu, bahwa ada beberapa
cara yang dapat digunakan untuk menguatkan sinyal modem yaitu pada
artikel saya sebelumnya tentang cara menguatkan sinyal modem 3g dan
cdma. Di sini saya hanya ingin mengulang apa yang pernah saya posting
sebelumnya, bahwa untuk mengoptimalkan modem dapat digunakan beberapa
cara diantaranya adalah :
1. USB Extender
Pada dasarnya adalah menempatkan modem
pada posisi dimana dapat menangkap sinyal dengan baik, artinya bahwa
modem ditempatkan agak jauh dari komputer atau laptop. Uutuk
mengoptimalkan sinyal modem seperti ini cukup praktis dan mudah karena
hanya dibutuhkan kabel perpanjangan usb atau usb extender. Masalah yang
muncul pada cara ini adalah terbatasnya panjang usb extender yang dapat
digunakan. Pada berbagai percobaan dan pengalaman yang pernah saya
lakukan, panjang kabel usb extender tidak dapat lebih dari 12 meter.
USB Extender pada dasarnya sama dengan
perpanjangan kabel usb untuk flashdisk, namun hanya jenis kabelnya saja
yang membedakan. Kebutuhan daya modem lebih besar dibanding usb
flashdisk sehingga kabel yang digunakan harus lebih besar. USB Extender
modem dapat dibuat sendiri menggunakan UTP kabel untuk jaringan.
USB Extender dari kabel UTP
Pemakaian kabel di atas 12 meter tidak
dapat untuk mengoptimalkan modem dan hampir pasti menemui kegagalan.
Kegagalan biasanya terjadi akibat supply daya ke modem tidak memenuhi
karena panjangnya kabel, atau pada transmisi data. Apabila kegagalan
terjadi akibat supply catu daya ke modem, pada beberapa kasus dapat
diatasi dengan penggunaan usb power injector untuk usb extender. Dengan
cara tersebut diharapkan supply daya ke modem dapat terpenuhi.
2. Antena Luar
Cara lain untuk mengoptimalkan modem
adalah menggunakan antena luar. Dapat digunakan tipe omnidirectional
antenna atau directional antenna. Pada banyak penerapan sering digunakan
directional antenna berupa antena yagi, helical, atau sistem parabola
(wajanbolic), atau sistem waveguide karena dapat menguatkan sinyal modem
secara optimal.
Penggunaan antena luar untuk
mengoptimalkan penangkapan sinyal modem harus disesuaikan dengan jenis
modem nya, apakah pada modem terdapat soket konektor antena atau tidak.
Untuk modem dengan soket connector antenna, maka pemasangan antena luar
(kabel transmisi) dapat digunakan konektor sesuai tipe soket konektor
modem tersebut. Di pasaran banyak tersedia set konektor beserta kabel
penghubung antara modem dengan transmisi dalam bentuk kabel pigtail.
Contoh Modem dengan Konektor Antena Luar
Untuk modem yang tidak dilengkapi soket
konektor antena luar, maka dapat digunakan teknik antena induksi dengan
menggunakan lilitan kawat email yang dililitkan pada badan modem, atau
dengan sistem kepingan jalur pada PCB yang ditempelkan pada bagian
belakang terdekat dengan antena internal modem.
Induksi Antena pada Modem
Untuk mengoptimalkan penangkapan sinyal
modem biasanya digunakan antena jenis pengarah atau directional antenna.
Yang paling umum adalah antena yagi dan grid antenna atau dengan sistem
reflektor parabola karena ketiga antena tersebut memberikan penguatan
sinyal modem yang cukup tinggi. Antena-antena tersebut dapat kita buat
sendiri dengan bahan-bahan murah yang ada di sekitar kita.
3. Antena Portable Modem
Penggunaan antena luar dilakukan apabila
sinyal di dalam rumah sangat sulit ditangkap (Nol Bar), sedangkan untuk
sinyal yang masih dapat diterima di dalam rumah namun terlalu kecil dan
hilang-timbul dapat dioptimalkan dengan menggunakan antena Portable
Modem yang dapat ditempatkan di atas meja kerja kita. Kita dapat membeli
antena portable pabrikan dengan harga kisaran 150 s/d 200 ribu rupiah,
atau kita dapat membuatnya sendiri dengan bahan-bahan yang ada disekitar
kita.lihat tutorial pembuatan antena portabel
Komentar